Resep Soto Kikil oleh Dish by Ifah
Dibawah ini adalah cara memasak Soto Kikil. Resep Soto Kikil yang ditulis Dish by Ifah bisa jadi 4 porsi.
Resep Soto Kikil
Porsi: 4 porsi
Bahan-bahan
- 250 gram kikil sapi (aku pakai kikil yg agak tebal), potong" lalu cuci hingga bersih
- 50 gram tetelan sapi/sandung lamur (bisa di skip)
- 1/2 buah kol ukuran sedang, iris halus
- 2 keping bihun jagung, rebus lalu tiriskan
- 1 batang daun bawang, iris halus
- 1,5 liter air
- 1 sdm kaldu bubuk
- 1 sdt lada bubuk
- secukupnya minyak goreng
- secukupnya garam
- pelengkap :
- 1 buah tomat, di potong"
- 1 batang daun seledri, iris halus
- secukupnya bawang goreng
- emping goreng
- bahan utk sambal :
- 150 gram cabe rawit merah, di goreng sebentar, tiriskan lalu di ulek hingga halus
- bumbu untuk kikil :
- 4 siung bawang merah
- 2 siung bawang putih
- 1 sdt ketumbar sangrai
- 1 buah kemiri
- 1 ruas jahe
- 1 ruas kunyit
- 1/4 buah tomat
- bumbu kuah soto:
- 6 siung bawang merah
- 4 siung bawang putih
- 2 butir kemiri
- 1 ruas jahe
- 2,5 cm kunyit
- 1 sdt ketumbar sangrai
- 2 lembar daun salam
- 1 lembar daun jeruk
- 1 batang sereh, geprek
Langkah
-
Didihkan air secukupnya, lalu rebus kikil hingga matang kurang lebih 20 menit, kemudian angkat dan tiriskan airnya.
-
Selanjutnya panaskan 3 sdm minyak goreng, lalu tumis bumbu halus utk kikil hingga harum dan matang, lalu masukan kikil sapi yg telah di rebus lalu tambahkan 1/4 gelas air.. aduk rata dan masak hingga bumbu meresap dan air mengering. Jika sudah lalu pindahkan ke mangkuk, sisihkan
-
Utk kuah soto: Panaskan 3 sdm minyak goreng lalu tumis bumbu kuah soto dan sandung lamur sapi hingga harum dan matang, kemudian masukan kedalam air yang telah disiapkan dalam panci, lalu nyalakan api dan masak hingga mendidih
-
Setelah kuah soto mendidih, masukan garam, kaldu bubuk, lada bubuk, dan daun bawang aduk rata.. selanjutnya cek rasa jika sudah pas kecilkan api
-
Penyajian: Siapkan mangkuk, lalu tata kol, bihun, kemudian tambahkan potongan kikil berbumbu, lalu beri irisan tomat, taburan seledri, dan taburan bawang goreng, lalu siram dengan kuah hangat soto, dan segera sajikan dengan emping goreng, sambal, dan jeruk nipis
Itulah tadi Resep Soto Kikil, Semoga saja bermanfaat untuk anda.Untuk mencari berbagai resep makanan dan minuman lainnya silahkan gunakan Kotak pencarian yang telah kami sediakan. koleksi kami lebih dari satu juta resep makan dan minuman yang tentunya dapat membantu untuk menemukan resep favoritmu.
Untuk mencetak Resep Soto Kikil diatas, klik pada tombol print dibawah ini
Temukan berbagai resep menarik lainnya selain Resep Soto Kikil By Dish by Ifah diatas pada kategori resep berikut ini
Anda sedang membaca Resep Soto Kikil By Dish by Ifah dengan alamat Url: https://lindawati-mtsn.blogspot.com/2018/03/resep-soto-kikil-by-dish-by-ifah.html, Bagikan url tersebut di Facebook/Instagram kamu jika resep ini berfanfaat.