Resep Tekwan Palembang Dari Hanilita

Cobain Juga Resep yang Ini!

  • Resep Tekwan Palembang Dari Hanilita
  • Resep Tekwan Palembang oleh Hanilita

    Inilah resep memasak Tekwan Palembang. Resep Tekwan Palembang yang ditulis Hanilita bisa jadi 5 porsi.



    resep lengkap untuk Tekwan Palembang


    Resep Tekwan Palembang


    Porsi: 5 porsi

    Bahan-bahan

    1. bahan tekwan:
    2. 1 kg ikan tenggiri
    3. 5 siung bawang putih
    4. 1 kg tepung sagu tani
    5. 1 butir putih telur
    6. secukupnya garam
    7. secukupnya air es
    8. bahan kuah:
    9. 8 siung bawang merah
    10. 5 siung bawang putih
    11. 100 gram udang, cincang kasar
    12. secukupnya merica
    13. secukupnya garam
    14. 2 batang daun bawang
    15. 2 helai daun sop
    16. 1 buah bengkuang, potong tipis memanjang
    17. pelengkap:
    18. soun
    19. cabe rawit, haluskan
    20. jamur kuping, rendam
    21. kecap asin
    22. kecap manis
    23. secukupnya air

    Langkah

    1. Membuat Tekwan: Haluskan tenggiri dengan bawang putih dah air es. Sisihkan.

    2. Campur adonan ikan dengan tepung sagu, dan air. uleni cukup dengan sendok. Tambahkan putih telur dan garam. Aduk rata. Sisihkan.

    3. Panaskan air hingga mendidih. Buat adonan tekwan dengan tangan. Rebus hingga tekwan naik ke permukaan air. Angkat lalu tiriskan.

    4. Membuat Kuah: Goreng bawang merah dan bawang putih dengan sedikit minyak sampai harum. Blender dengan merica. Sisihkan.

    5. Tumis udang cicang sebentar. Masukkan kedalam rebusan air untuk kuah. Lalu masukkan bumbu yang sudah diblender. Biarkan mendidih. Beri garam.

    6. Masukkan bengkuang, tekwan, dan jamur kuping. Aduk rata hingga mendidih. Matikan api

    7. Masukkan irisan daun sop dan daun bawang kedalam rebusan kuah.

    8. Cara Penyajian: Tata soun lalu siram dengan tekwan dan kuahnya. Peras jeruk sambl, beri kecap manis dan asin sesuai selera. Dan tambahkan cabe rawit. Bisa tambahkan bawang goreng jika suka.




    Demikianlah tadi Resep Tekwan Palembang, Semoga bermanfaat untuk pembaca sekalian.Untuk mencari berbagai resep makanan dan minuman lainnya gunakan Kotak pencarian yang kami sediakan. anda bisa menemukan lebih dari satu juta resep yang pastinya dapat memuaskan anda.


    Untuk mencetak Resep Tekwan Palembang diatas, klik pada tombol print dibawah ini



    Temukan berbagai resep menarik lainnya selain Resep Tekwan Palembang Dari Hanilita diatas pada kategori resep berikut ini

    Anda sedang membaca Resep Tekwan Palembang Dari Hanilita dengan alamat Url: https://lindawati-mtsn.blogspot.com/2017/12/resep-tekwan-palembang-dari-hanilita.html, Bagikan url tersebut di Facebook/Instagram kamu jika resep ini berfanfaat.