Resep Puding Alpukat Coklat oleh Sucii Sekarini
Berikut ini adalah resep cara membuat Puding Alpukat Coklat. Resep Puding Alpukat Coklat yang dibuat oleh Sucii Sekarini bisa disajikan 12 porsi.
Resep Puding Alpukat Coklat
Porsi: 12 porsi
Bahan-bahan
- Bahan A:
- 300 gr daging buah alpukat
- 750 cc skimmed milk cair
- 150 gr gula pasir
- 1 bungkus agar-agar plain
- Bahan B:
- 500 cc susu coklat (saya pakai Ultra Jaya)
- 100 cc skimmed milk cair
- 1 sdm bubuk coklat
- 1/2 sdt pasta coklat
- 50 gr gula pasir
- 1 bks agar-agar plain
Langkah
-
Blender daging alpukat dengan 250 cc skimmed milk. Sisihkan
-
Campurkan bahan A: agar-agar plain, gula, dan 500 cc skimmed milk. Aduk rata lalu panaskan di atas api hingga mendidih. Tunggu hingga uap panasnya menghilang baru campurkan blenderan daging alpukatnya lalu aduk rata. Jangan campurkan blenderan daging alpukat saat sedang dimasak di api/ saat masi beruap panas, alpukatnya bisa jadi pahit
-
Setelah tercampur rata masukkan dalam cetakan puding. Lalu taruh dalam freezer 15 menit.
-
Campurkan bahan B: agar-agar plain, bubuk coklat, pasta coklat, gula, susu coklat dan skimmed milk. Aduk rata lalu didihkan. Tunggu hingga uap panasnya hilang.
-
Keluarkan adonan bahan A dari freezer lalu tusuk2 sedikit dengan garpu mengikuti lingkaran cetakan (agar kedua adonan melekat dan tidak lepas saat dipotong), lalu tuang perlahan adonan bahan B di atas adonan bahan A
-
Dinginkan kembali di kulkas. Setelah kedua adonan padat, puding siap dinikmati :)
Itulah tadi Resep Puding Alpukat Coklat, Semoga anda menyukainya.Untuk menemukan resep yang yang lainnya silahkan gunakan Kotak pencarian yang kami sediakan. koleksi kami sekitar satu juta resep yang pastinya dapat membantu menemukan resep favoritmu.
Untuk mencetak Resep Puding Alpukat Coklat diatas, klik pada tombol print dibawah ini
Temukan berbagai resep menarik lainnya selain Resep Puding Alpukat Coklat Oleh Sucii Sekarini diatas pada kategori resep berikut ini
Anda sedang membaca Resep Puding Alpukat Coklat Oleh Sucii Sekarini dengan alamat Url: https://lindawati-mtsn.blogspot.com/2017/09/resep-puding-alpukat-coklat-oleh-sucii.html, Bagikan url tersebut di Facebook/Instagram kamu jika resep ini berfanfaat.