Resep Cilok Sederhana Enak Dari Titi Haryanti

Cobain Juga Resep yang Ini!

  • Resep Cilok Sederhana Enak Dari Titi Haryanti
  • Resep Cilok Sederhana Enak oleh Titi Haryanti

    Dibawah ini adalah resep cara membuat Cilok Sederhana Enak. Resep Cilok Sederhana Enak yang dibuat oleh Titi Haryanti cukup untuk .



    resep makanan Cilok Sederhana Enak


    Resep Cilok Sederhana Enak


    Porsi:

    Bahan-bahan

    1. 400-450 ml air
    2. 2-3 siung bawang putih, haluskan
    3. 250 gr tepung terigu serbaguna
    4. 250 gr tepung tapioka
    5. 1 batang daun bawang
    6. 1/2 sdt lada bubuk
    7. 1 sachet M*sako sapi (optional)
    8. 1 butir telur
    9. Secukupnya garam
    10. Bahan Saos Kacang
    11. 100-150 gr kacang tanah, goreng hingga coklat
    12. 7 buah cabe merah (pedasnya sesuai selera)
    13. 2 siung bawang putih
    14. Secukupnya garam
    15. Secukupnya gula pasir
    16. Secukupnya minyak goreng

    Langkah

    1. Larutkan tepung terigu dalam air bersama dengan bawang putih yg sudah dihaluskan, m*sako, lada bubuk, garam, daun bawang lalu masak hingga membentuk adonan (bergumpal)

    2. Pindahkan adonan terigu dalam baskom lalu segera masukkan 1 butir telur aduk hingga telur tercampur rata dengan adonan

    3. Masukkan tepung tapioka aduk rata bisa dengan sendok kayu atau dengan tangan supaya adonan tercampur dengan baik, koreksi rasa apakah garamnya sudah pas, jika adonan terlalu lembek tambahkan sedikit saja tepung tapioka jangan tepung terigu yaa nanti tambah lembek

    4. Masak air dalam panci, sambil menunggu air mendidih bentuk adonan cilok bulat" jangan terlalu besar karena setelah direbus akan mengembang

    5. Setelah air mendidih beri sedikit minyak goreng dan garam lalu masukkan bulatan cilok ke dalam air, masak hingga cilok mengapung pertanda sudah matang, angkat dan tiriskan, lakukan hingga bulatan cilok habis

    6. Cilok bisa dikukus lagi tapi ini gak dikukus lagi pun udah enak kok, gak alot

    7. Untuk saos kacangnya: haluskan kacang tanah, cabe merah dan bawang putih (cabe dan bawang digoreng jg ya), lalu panaskan wajan beri minyak goreng secukupnya lalu tumis kacang sebentar, beri air, garam dan gula pasir secukupnya, masak hingga bumbu kacang mengeluarkan minyak lebih banyak, pake daun jeruk lebih enak jadi lebih harum tapi saya kehabisan daun jeruk jadi gak pake

    8. Cilok siap disajikan dengan bumbu kacang




    Demikianlah tadi Resep Cilok Sederhana Enak, Semoga saja bermanfaat untuk anda.Untuk menemukan resep lainnya gunakan Kotak pencarian yang kami sediakan. terdapat hampir satu juta resep makan dan minuman yang tentunya dapat membantu anda menemukan resep yang paling dibutuhkan.


    Untuk mencetak Resep Cilok Sederhana Enak diatas, klik pada tombol print dibawah ini



    Temukan berbagai resep menarik lainnya selain Resep Cilok Sederhana Enak Dari Titi Haryanti diatas pada kategori resep berikut ini
       

    Anda sedang membaca Resep Cilok Sederhana Enak Dari Titi Haryanti dengan alamat Url: https://lindawati-mtsn.blogspot.com/2017/06/resep-cilok-sederhana-enak-dari-titi.html, Bagikan url tersebut di Facebook/Instagram kamu jika resep ini berfanfaat.