Resep Ceker pedas oleh dira pohan
Berikut ini cara memasak Ceker pedas. Resep Ceker pedas yang dibuat oleh dira pohan bisa disajikan 1 - 2 porsi.
Resep Ceker pedas
Porsi: 1 - 2 porsi
Bahan-bahan
- 18 buah ceker ayam
- 10 buah cabai rawit merah
- 5 buah cabai keriting merah
- 1 buah bawang merah
- secukupnya jahe
- 2 buah bawang putih
- 1 lembar daun salam
- secukupnya garam
- 1 sdt gula
- 1 sdt kecap manis
- 2 sdm saos tiram
- 1 sdt cabai tawar bubuk
Langkah
-
Rebus ceker yang sudah di bersihkan dengan bawang putih, jahe, dan daun salam. rebus sekitar 60 menit lalu tiriskan. *air rebusan kalau bisa lebih banyak agar tidak cepat mengering saat ceker direbus.*
-
Haluskan cabai rawit merah, cabai keriting merah, dan bawang merah. *jumlah cabai bisa disesuaikan dengan selera*
-
Tumis bumbu halus hingga setengah matang, tambahkan kecap manis dan saos tiram. setelah itu masukkan ceker kedalam bumbu lalu aduk hingga rata. tuang air +/- setengah gelas.
-
Tambahkan garam, gula, dan bubuk cabai. aduk - aduk hingga mengering. *bubuk cabai bukanlah bahan wajib, jadi bisa dihilangkan*
-
Sajikan dengan sepiring nasi hangat atau bisa dijadikan camilan.
-
Catatan : semua jumlah bahan bahan diatas dapat disesuaikan dengan selera kalian. karena jumlah bahan - bahan diatas udah gue sesuaiin dengan selera gue yang penggila pedes ^_^
Demikianlah Resep Ceker pedas, Mudah-mudahan bermanfaat untuk anda.Untuk menemukan berbagai resep lainnya silahkan gunakan Kotak pencarian yang kami sediakan. terdapat lebih dari satu juta resep masakan yang tentunya dapat memuaskan anda.
Untuk mencetak Resep Ceker pedas diatas, klik pada tombol print dibawah ini
Temukan berbagai resep menarik lainnya selain Resep Ceker pedas - dira pohan diatas pada kategori resep berikut ini
Anda sedang membaca Resep Ceker pedas - dira pohan dengan alamat Url: https://lindawati-mtsn.blogspot.com/2017/03/resep-ceker-pedas-dira-pohan.html, Bagikan url tersebut di Facebook/Instagram kamu jika resep ini berfanfaat.