Resep Fettucine Oglio Olio Aneka Baso oleh Innocentia
Berikut ini adalah cara memasak Fettucine Oglio Olio Aneka Baso. Resep Fettucine Oglio Olio Aneka Baso yang ditulis Innocentia bisa disajikan 3/4 porsi.
Resep Fettucine Oglio Olio Aneka Baso
Porsi: 3/4 porsi
Bahan-bahan
- 1 box/225gr fettuccine (me : la fonte)
- 4 siung bawang putih, iris
- 1/2 siung bawang bombay, iris
- 6 buah cabe rawit (atau sesuai selera)
- 2 buah telur ayam
- aneka bakso ikan (atau sesuai selera)
- jamur kuping (atau sesuai selera)
- sosis (atau sesuai selera)
- 2 sdm minyak zaitun
- 2 sdm mentega
- 1 batang daun bawang (atau sesuai selera)
- lada secukupnya (saya : ladaku)
- secukupnya gula dan garam
- penyedap rasa secukupnya (saya : masako)
Langkah
Rebus fettuccine dgn air yang telah diberi minyak zaitun dan sedikit garam sampai dirasa cukup matang/sudah lemas, tiriskan
Panaskan teflon/wajan, cairkan mentega. Lalu masukkan telur dan sedikit penyedap rasa, orak arik sampai matang.
Lalu masukkan bawang putih dan bawang bombay yang sudah diiris tadi. Tumis hingga harum.
Masukkan bakso ikan, sosis, jamur, dan irisan cabe.
Bila dirasa telah matang, tambahkan fettucine yang telah matang tadi.
Lalu tambahkan gula, garam, lada, dan penyedap rasa. Aduk hingga rata, lalu koreksi rasa.
Tambahkan daun bawang yang telah diiris. Aduk rata kembali.
Fettucine oglio olio telah siap dihidangkan. Selamat mencoba! ??
Itulah Resep Fettucine Oglio Olio Aneka Baso, Semoga anda menyukainya.Untuk menemukan berbagai resep lainnya silahkan gunakan Kotak pencarian yang kami sediakan. Kami memiliki lebih dari satu juta resep makan dan minuman yang tentunya dapat membantu untuk menemukan resep favoritmu.
Untuk mencetak Resep Fettucine Oglio Olio Aneka Baso diatas, klik pada tombol print dibawah ini
Temukan berbagai resep menarik lainnya selain Resep Fettucine Oglio Olio Aneka Baso Oleh Innocentia diatas pada kategori resep berikut ini
Anda sedang membaca Resep Fettucine Oglio Olio Aneka Baso Oleh Innocentia dengan alamat Url: https://lindawati-mtsn.blogspot.com/2017/02/resep-fettucine-oglio-olio-aneka-baso.html, Bagikan url tersebut di Facebook/Instagram kamu jika resep ini berfanfaat.