Resep Pizza Rice Cooker Homemade Enak! Oleh risya utami

Cobain Juga Resep yang Ini!

  • Resep Pizza Rice Cooker Homemade Enak! Oleh risya utami
  • Resep Pizza Rice Cooker Homemade Enak! oleh risya utami

    Berikut ini adalah cara membuat Pizza Rice Cooker Homemade Enak!. Resep Pizza Rice Cooker Homemade Enak! yang ditulis risya utami bisa jadi 4 porsi.



    cara membuat Pizza Rice Cooker Homemade Enak!


    Resep Pizza Rice Cooker Homemade Enak!


    Porsi: 4 porsi

    Bahan-bahan

    1. Bahan roti:
    2. 2 gelas tepung terigu
    3. 1 sendok makan gula pasir
    4. 1 sendok makan fermipan
    5. 1 sachet skm putih larutkan dengan 3/4 gelas air
    6. 2 sendok makan minyak
    7. Bahan topping tumis
    8. 1 bungkus pasta tuna untuk spaghetti
    9. 3 buah sosis ayam/sapi, iris
    10. 1/2 kaleng kecil kornet
    11. 1 batang jagung rebus, dipipil
    12. 1 buah bawang bombai (1/2 untuk tumis, 1/2 untuk taburan)
    13. lada halus
    14. Bahan topping tidak ditumis:
    15. 1 botol kecil saos tomat (untuk olesan)
    16. 1 bar keju cheddar
    17. keju mozarella jika ada (aku tidak pakai)

    Cara Membuat

    1. Campur semua bahan untuk roti pizza sampai kalis dan diamkan selama 1 jam. Tutup wadah menggunakan plastik. Siapkan rice cooker. Olesi panci dengan mentega dan terigu. Adonan bisa jd 3-4 pizza tergantung keinginan mau tebal atau tipis.

    2. Tumis semua bahan topping yang harus ditumis.

    3. Masukkan adonan roti ke dalam rice cooker, lebarkan dengan ditekan-tekan.

    4. Olesi dengan saos tomat secukupnya. Beri bawang bombai secukupnya. Lapisi lagi dengan topping tuna sesuai selera banyak sedikitnya. Beri parutan keju di atasnya.

    5. Kemudian tekan indikator ke COOK, diamkan sampai pindah ke WARM. Diamkan 3-5menit terlebih dahulu karena tidak bisa langsung dipencet cook. Setelah 3-5 menit tekan COOK kembali. Begitu seterusnya sampai 3x COOK-WARM.

    6. Setelah matang langsung potong menjadi beberapa bagian. Sajikan.

    7. Tips mengetahui roti sudah matang atau belum dengan cara ditusuk menggunakan lidi. Jika lidi masih basah tandanya roti belum matang, jika kering tandanya sudah matang.




    Demikianlah Resep Pizza Rice Cooker Homemade Enak!, Mudah-mudahan berguna untuk anda.Untuk menemukan resep yang yang lainnya silahkan gunakan Kotak pencarian yang kami sediakan. terdapat hampir satu juta resep masakan yang tentunya dapat membantu menemukan resep favoritmu.


    Untuk mencetak Resep Pizza Rice Cooker Homemade Enak! diatas, klik pada tombol print dibawah ini



    Temukan berbagai resep menarik lainnya selain Resep Pizza Rice Cooker Homemade Enak! Oleh risya utami diatas pada kategori resep berikut ini

    Anda sedang membaca Resep Pizza Rice Cooker Homemade Enak! Oleh risya utami dengan alamat Url: https://lindawati-mtsn.blogspot.com/2016/03/resep-pizza-rice-cooker-homemade-enak.html, Bagikan url tersebut di Facebook/Instagram kamu jika resep ini berfanfaat.