Resep Orek / Sambal Goreng Tempe Pedas Manis oleh Shelvi Olivia
Berikut ini resep memasak Orek / Sambal Goreng Tempe Pedas Manis. Resep Orek / Sambal Goreng Tempe Pedas Manis yang dishare oleh Shelvi Olivia bisa disajikan 5-8 orang.
Resep Orek / Sambal Goreng Tempe Pedas Manis
Porsi: 5-8 orang
Bahan-bahan
- 1 Papan Tempe Ukuran Besar
- 1 Lembar Daun Salam
- 2 Lembar Daun Jeruk
- 1 Ruas Lengkuas, digeprek
- 1 Sendok Teh Asam Jawa
- 1 Daun Sere
- 7 Siung Bawa Putih
- 7 Siung Bawang Merah
- Secukupnya Gula Merah
- Kecap Manis
- Garam
- Penyedap Rasa
- (Tambahkan Cabe Keriting & Rawit sesuai selera jika suka pedas)
Langkah
-
Potong-potong kecil tempe sesuai selera
-
Goreng tempe yang sudang dipotong-potong, boleh kering boleh setengah mateng sesuai selera, lalu angkat dan tiriskan
-
Tumis bawang merah dan bawang putih yang telah diiris sampai harum, angkat dan tiriskan, lalu ulek/haluskan.
-
Masukan sedikit minyak ke wajan, lalu campurkan bumbu bawang putih & bawang merah yg telah dihaluskan, kecap manis secukupnya, asam jawa, gula merah, daun salam, daun jeruk, garam, penyedap rasa, daun sere dan lengkuas. Jangan lupa tambahkan sedikit air, masukan tempe aduk rata. Tambahkan cabe merah dan rawit jika suka pedas.
-
Setelah aduk rata hingga bumbu meresap, tes rasa. Dan Sajikan.
Demikianlah Resep Orek / Sambal Goreng Tempe Pedas Manis, Semoga bermanfaat untuk anda.Untuk mencari berbagai resep lainnya gunakan Kotak pencarian yang telah kami sediakan. terdapat hampir satu juta resep yang pastinya dapat membantu anda menemukan resep yang paling dibutuhkan.
Untuk mencetak Resep Orek / Sambal Goreng Tempe Pedas Manis diatas, klik pada tombol print dibawah ini
Temukan berbagai resep menarik lainnya selain Resep Orek / Sambal Goreng Tempe Pedas Manis Karya Shelvi Olivia diatas pada kategori resep berikut ini
Anda sedang membaca Resep Orek / Sambal Goreng Tempe Pedas Manis Karya Shelvi Olivia dengan alamat Url: https://lindawati-mtsn.blogspot.com/2015/10/resep-orek-sambal-goreng-tempe-pedas.html, Bagikan url tersebut di Facebook/Instagram kamu jika resep ini berfanfaat.